Notification

×

Iklan

Sumendap Hebat, Olly : Pembangunan Sangat Cepat

Wednesday, May 24, 2017 | 14:14 WIB Last Updated 2017-07-31T17:42:07Z

Mitra, - Gubernur Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey SE, mengakui keberhasilan pembangun di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra). Hal ini dikatakan Dondokambey saat menghadiri HUT Ke-10 Mitra, (23/05/ 2017) di Plaza Ratahan.

Diakuinya, kemajuan daerah yang dipimpin Bupati James Sumendap SH sangat nampak beberapa tahun terakhir.

"Kalo dulu belum ada pasar yang nyaman, sekarang sudah berdiri dan tinggal kita memanfaatkan, kalo dulu orang sakit harus ke Manado, Tomohon dan Noongan, sekarang orang Mitra sudah ada rumah sakit sendiri. Begitu juga ke kebun, dulu sangat susah sekarang jalan perkebunan sudah mantap dan bisa dilalui dengan menggunakan kendaraan bermotor", terang apar gubernur.

Menurutnya, berbagai keberhasilan pembangunan juga sangat nyata dan sementara dinikmati masyarakat, diantaranya infrastruktur jalan desa, kecamatan dan kabupaten yang tembus hingga ke seluruh pelosok di wilayah Mitra, bahkan sampai kepada masyarakat yang sangat terisolir.

"4 tahun yang lalu saya masuk gereja di Desa Moreah, jalan belum merdeka, tapi dua bulan yang lalu saya kembali ke sana ternyata jalannya sudah mulus. Ini menunjukan pembangunan di Mitra sampai kepada masyarakat yang sangat terisolir", ujar Olly.

Dirinya menyebutkan dalam menjalankan roda pemerintahan tidak semua berjalan mulus, dalam arti tidak mungkin dalam satu periode kepemimpinan semua bisa dikerjakan, apalagi dengan keterbatasan anggaran. Namun sebagai gubernur dirinya mengapresiasi kepemimpinan Bupati James Sumendap yang terus menunjukan komitmennya kepada masyarakat. Ini dibuktikan dengan terus merealisasikan apa yang menjadi visi misi atau janji politik saat kampanye 4 tahun silam.

"Nah, untuk saat ini tinggal masyarakat yang akan mengisi pembangunan yang sudah dilaksanakan, tentunya dengan terus bekerja sama, membangun sinergitas dengan pemerintah dan perangkat daerah, sehingga keuntungannya akan terus dirasakan oleh masyarakat", tutup Dondokambey.
(ven)



×
Berita Terbaru Update