Notification

×

Iklan

17 Anak Kreatif Raih Hadiah Lomba Menggambar Dan Mewarnai

Sunday, August 13, 2017 | 18:41 WIB Last Updated 2017-08-15T03:56:33Z
 17 Anak Kreatif Raih Hadiah Lomba Menggambar Dan Mewarnai

Sulut,- JIPS Road To School 2017 bersama Dinas pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (BP3A) provinsi Sulawesi Utara dengan kegiatan Lomba menggambar dan mewarani telah berhasil memberikan penilaian kepada siswa-siswi kreatif di tingkat Sekolah Dasar (SD), Taman Kanak-Kanak (TK) serta Sekolah Berkebutuhan Khusus.

Penyerahan hadiah yang dirangkaikan dengan kegiatan Temu Kreativitas Forum Anak Daerah digelar, Sabtu (12/08/2017) di Graha Gubernuran Bumi Beringin.

"Selamat buat siswa - siswi yang terpilih sebagai pemenang lomba menggambar dan mewarnai, terus tingkatkan kreatif kalian dan terus belajar yang rajin," kata Assisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Prov. Sulut Drs John Palandung yang didampingi Kepala DP3AD, Ir  Mieke Pangkong, MSi.

Palandung yang juga dipercayakan mewakili gubernur Olly Dondokambey SE menambahkan, setiap anak harus diberikan pemahaman akan kewajibannya baik di lingkup keluarga, maupun dalam kehidupan berbangsa.

"Ini akan mendorong anak untuk mewujudkan gerakan pelopor dan pelapor, sehingga nantinya dapat menginspirasi dan mampu tampil sebagai penggerak perubahan di Sulawesi Utara," pungkasnya.

Berikut pemenang lomba menggambar dan mewarnai Tingkat SD, TK dan Sekolah Berkebutuhan Khusus se-Sulut :

Sekolah Dasar :

SD 125 : 
1. Anggi/Kelas 3.
2. Safira Silmay/Kelas3

SD 34 : 
1. Hasna/Kelas 1
2. Ilman Khan/Kelas 2

SD Inpres Tambala:
1. Chansia Verlita Tabar 
2. Erzha B Terok

SD Islamic Center: 
1. Almira Fatimah Yustisia 
     Harianto/Kelas 2 A 
2. Farida / Kelas 3 B

SD Inpres Mapanget Barat : 
1. Rani /Kelas 1 B
2. Ghina/Kelas 1 B

Sekolah Berkebutuhan Khusus :

1. Permata Hati : Andika Manopo

2. Arca Center : Glory Far-Far

3. Hizkia : Mikael Nelwan


Taman Kanak-Kanak :

TK Rehobot : 
1. Natanael Alfaro Egetan
2. Karenina Aneng

TK Angkasa :  
1. Aaron
2. Brandon

(ven)


×
Berita Terbaru Update