Bitung,- Perayaan puncak Hari Wanita Kaum Ibu (W/KI) Kerapatan Gereja Protestan di Minahasa (KGPM) se-Sulut tahun 2018, sukses digelar di lapangan upacara Kantor Wali Kota Bitung, Jumat (25/05/2018). Kegiatan yang dihadiri ribuan W/KI KGPM ini diawali dengan ibadah syukur yang dipimpin Ketua Majelis Gembala KGPM, Gbl Tedius Batasina.
Ketua Panitia Khouni Lomban-Rawung dalam laporannya menyampaikan terima kasih kepada pimpinan KGPM atas kepeecayaannya kepada Kota Bitung sebagai tuan rumah pelaksanaan puncak perayaan Hari WKI KGPM.
“Kami senang dan bangga atas kepercayaan yang diberikan. Karena dengan begitu Kota Bitung akan dinilai sebagai kota yang toleran, serta aman dan nyaman untuk dikunjungi,” katanya.
Lanjut Rawung menambahkan sejak dicanangkan, berbagai kegiatan sudah dilaksanakan, bahkan hingga pada puncak perayaan.
"Kami sudah melaksanakan penanaman sebanyak 300 pohon, melakukan donor darah, Iva test, deklarasi go green, lomba bintang vokalia, Senam Tobelo, dan Senam Jantung Sehat," ungkapnya sembari menambahkan kegiatan tersebut dipilih sebagai bentuk perhatian terhadap kaum ibu agar lebih mencintai alam dan kesehatan, khususnya kesehatan diri.
Sementara itu, Gubernur provinsi Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE yang diwakili Asisten I Pemprov Sulut, Drs Edison Humiang dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada Kota Bitung. Menurutnya kegiatan ini tidak sekedar bernuansa rohani, tapi juga memberdayakan masyarakat dalam menopang program kerja pemerintah.
"Pak Gubernur sangat mendukung penuh kegiatan seperti ini. Tapi beliau memohon maaf tidak dapat hadir karena ada kesibukan lain,” kata Humiang.
Ditempat yang sama, Pimpinan KGPM Pendeta Fetricia Aling mangatakan, KGPM berbangga karena bisa mewujudkan tema yaitu mengasihi Allah, manusia, dan alam.
"Menanam pohon dan kesepakatan go green, kita termotivasi dan menjadi langkah awal keputusan sidang KGPM untuk memelihara alam, itu merupakan bukti wanita KGPM membawa kehidupan di dunia ini," jelasnya.
Terpisah, Wali Kota Bitung Maximiliaan J Lomban sangat berterima kasih kepada KGPM bahkan mengapresiasi panitia yang dianggap mampu menerjemahkan tema dan sub tema ulang tahun W/KI.
"Mengasihi Tuhan, mengasihi perempuan, dan mencintai alam. Ini merupakan tema yang sangat baik dan memiliki makna mendalam bagi semua. Terima kasih juga kepada seluruh jemaat yang berkesempatan hadir pada saat ini", pungkasnya.
Menariknya pada puncak perayaan ini hampir setiap tenda dihiasi batang pohon pisang yang sudah berbuah, sementara panggung utama dihiasi dengan berbagai macam hasil kebun seperti sayuran dan buah-buahan yang bisa dimakan.
Usai Ibadah syukur, kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan deklarasi go green oleh Pemkot Bitung dan KGPM dan perlombaan seperti, bintang vocalia, vocal grup, dan senam jantung sehat.
(Advetorial Humaa Dan Protokol Pemkot Bitung)
Ketua Panitia Khouni Lomban-Rawung dalam laporannya menyampaikan terima kasih kepada pimpinan KGPM atas kepeecayaannya kepada Kota Bitung sebagai tuan rumah pelaksanaan puncak perayaan Hari WKI KGPM.
“Kami senang dan bangga atas kepercayaan yang diberikan. Karena dengan begitu Kota Bitung akan dinilai sebagai kota yang toleran, serta aman dan nyaman untuk dikunjungi,” katanya.
Lanjut Rawung menambahkan sejak dicanangkan, berbagai kegiatan sudah dilaksanakan, bahkan hingga pada puncak perayaan.
"Kami sudah melaksanakan penanaman sebanyak 300 pohon, melakukan donor darah, Iva test, deklarasi go green, lomba bintang vokalia, Senam Tobelo, dan Senam Jantung Sehat," ungkapnya sembari menambahkan kegiatan tersebut dipilih sebagai bentuk perhatian terhadap kaum ibu agar lebih mencintai alam dan kesehatan, khususnya kesehatan diri.
Sementara itu, Gubernur provinsi Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE yang diwakili Asisten I Pemprov Sulut, Drs Edison Humiang dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada Kota Bitung. Menurutnya kegiatan ini tidak sekedar bernuansa rohani, tapi juga memberdayakan masyarakat dalam menopang program kerja pemerintah.
"Pak Gubernur sangat mendukung penuh kegiatan seperti ini. Tapi beliau memohon maaf tidak dapat hadir karena ada kesibukan lain,” kata Humiang.
Ditempat yang sama, Pimpinan KGPM Pendeta Fetricia Aling mangatakan, KGPM berbangga karena bisa mewujudkan tema yaitu mengasihi Allah, manusia, dan alam.
"Menanam pohon dan kesepakatan go green, kita termotivasi dan menjadi langkah awal keputusan sidang KGPM untuk memelihara alam, itu merupakan bukti wanita KGPM membawa kehidupan di dunia ini," jelasnya.
Terpisah, Wali Kota Bitung Maximiliaan J Lomban sangat berterima kasih kepada KGPM bahkan mengapresiasi panitia yang dianggap mampu menerjemahkan tema dan sub tema ulang tahun W/KI.
"Mengasihi Tuhan, mengasihi perempuan, dan mencintai alam. Ini merupakan tema yang sangat baik dan memiliki makna mendalam bagi semua. Terima kasih juga kepada seluruh jemaat yang berkesempatan hadir pada saat ini", pungkasnya.
Menariknya pada puncak perayaan ini hampir setiap tenda dihiasi batang pohon pisang yang sudah berbuah, sementara panggung utama dihiasi dengan berbagai macam hasil kebun seperti sayuran dan buah-buahan yang bisa dimakan.
Usai Ibadah syukur, kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan deklarasi go green oleh Pemkot Bitung dan KGPM dan perlombaan seperti, bintang vocalia, vocal grup, dan senam jantung sehat.
(Advetorial Humaa Dan Protokol Pemkot Bitung)