Notification

×

Iklan

RSUD Tondano Minim Tenaga Medis Dan Apoteker

Thursday, October 3, 2019 | 23:19 WIB Last Updated 2019-10-03T15:46:09Z
Minahasa,- Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Samratulangi Tondano sepertinya memerlukan tenaga medis dalam hal ini dokter umum melihat banyaknya pasien di rumah sakit. Untuk itu perlunya tambahan tenaga medis agar pelayanan kesehatan boleh terpenuhi dengan maksimal.

Hal ini dikatakann Direktur Utama (Dirut RSUD) Samratulangi Tondano, dr Mariani Suronoto kepada Komentar.co belum lama ini.

Menurutnya penanganan pasien yang ada sekarang belum dipastikam optimal karena kebutuhan pelayanan pasien tiap hari kian bertambah, sedangkan dokter yang ada belum mencukupi.

"Dokter yang ada sekarang minim kalau perlu ditambah, karena jumlah keseluruhan dokter umum dan dokter spesialis juga paramedis belum memadai," ujarnya.

Dirinya menjelaskan bahwa idealnya selain dokter spesialis harus 20 dokter sedangkan yang ada cuma 8 orang, dikarenakan harus terbagi dalam tugas baik menjaga ruangan, menjaga IGD, ICU dan lain sebagainya oleh sebab itu skarang merangkap dikarenakan kekurangan tenaga.

"Untuk dokter umum kami sudah mengusulkan untuk membuka lamaran dari tahun yang lalu tinggal menunggu para pelamar," ungkapnya. 

Ditambahkan Suronoto bahwa jika ada pelamar yang masuk maka dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa akan membuat SK (Surat Keputusan).

Selain dokter dan perawat, lanjut dia, apoteker dan tenaga apoteker juga sangat diperlukan. 

"Apotek yang ada baru 1 unit," ungkapnya. 

Kendati demikian, pihaknya tetap berupaya memberikan pelayanan semaksimal mungkin.

"Saya selalu mengkontrol ,melihat pelayanan kesehatan Rumah Sakit semua berkomitmen memberikan pelayanan yang terbaik," tutup Suronoto. (baim)



×
Berita Terbaru Update