Notification

×

Iklan

Rindu Sosok Paslon Yang Mampu Berkomitmen, Pex Dan Ratusan Torpedo Janji Kawal Dan Menangkan JG-KWL

Friday, August 14, 2020 | 20:17 WIB Last Updated 2020-08-15T02:52:41Z

Minahasa Utara,- Pesona dan elektabilitas pasangan bakal calon (pasbalon) Bupati-Wakil Bupati Minahasa Utara Joune Ganda, SE dan Kevin William Lotulung, SH, MH (JG-KWL) yang membuktikan kepedulian dan keseriusannya untuk maju ke ajang kontestasi Pemilukada Minut 2020, kian menggelembung.

Setelah berbagai parpol, organisasi, dan pihak-pihak berkompeten di Minut menyatakan sikap, kali ini masyarakat dikejutkan oleh nama Barisan TORPEDO yang terbentuk untuk menjadi bagian penting dari pasbalon usungan PDIP tersebut.

Akronim dari kalimat Torang Pengamanan Deng One (Torpedo) Minahasa Utara, yang dikomando punggawa Minut Jimmy (Pex) Sambiran, secara resmi menyatakan diri akan mendukung penuh dan mengawal pasangan JG-KWL.

Sesuai kepanjangannya, kami bukan hanya mengamankan Joune Ganda. SE dan Kevin William Lotulung saja, namun akan mengawal mereka saat agenda Pemilukada Mi ut 2020 nanti," tutur Sambiran. 

Lanjutnya, tugas dari Torpedo adalah melaksanakan pengamanan fisik langsung dari jarak dekat setiap pasangam JG-KWL dan keluarganya di manapun berada.

"Selain mengamankan JG-KWL dan keluarganya, Barisan Relawan Torpedo juga memberikan pengamanan terhadap tim relawan, pendukung, simpatisan JG-KWL dan pengamanan saat di TPS, Pleno dari tingkat Desa/Kelurahan, Kecamatan sampai Kabupaten," ujar Jemmy.

Dikatakannya juga, memang Torpedo dibentuk dengan tugas yang cukup berat. Selain ada pengamanan TNI/POLRI, Torpedo juga wajib pasang badan dwmi mengamankan usungannya.

"Kami tidak boleh lengah, tidak akan membiarkan hal-hal buruk terjadi kepada JG-KWL. Kami siap mati dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai perisai JG-KWL," urai Pex.

Diketahui tugas-tugas lain Torpedo ini mencakup jaminan keselamatan untuk setiap bahaya yang datang serta memastikan makanan dan minuman paslon bebas dari zat berbahaya dan aman untuk dikonsumsi.

"Walau kami nantinya melaksanakan pengamanan ekstra ketat terhadap JG-KWL, tapi kami tidak membatasi apalagi melarang masyarakat Minahasa Utara untuk bertemu dengan JG-KWL karena JG-KWL adalah calon pemimpin masyarakat Minut dan JG-KWL adalah milik masyarakat Minut.

Kami bertindak nanti jika sudah ada upaya membahayakan nyawa JG-KWL," tukas Panglima Torpedo itu.

Lebih jauh disampaikannya, selain mengawal dan memgamankan.JG-KWL, Torpedo juga sudah berkjanji akan memenangkan pasangan muda yang berjanji akan membangun dan meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat Minut.

"Seperti pilkada sebelumnya, kami puas telah mengawal, mengamankan pasangan calon bupati yang kami kawal. Kini, yang kami kawal sudah bukan calon yang sama, sebab kami harus mendukung pasangan yang mampu berkomitmen serta tahu menghargai keringat lelah orang-orang yang sudah berjuang di garis terdepan memenangkan pasangan calonnya," seperti JG-KWL," pungkas Jemmy Sambiran yang didampingi Sekertaris Pasukan Torpedo Harke (Jawex) Makadada. (Red)



×
Berita Terbaru Update