TOMOHON, Komentar.co - Relawan Barisan Steven Octavianus Kandouw (BASOKA) Kota Tomohon dikukuhkan,Sabtu (24/10/2020).
Pengukuhan BASOKA di Puncak Kawah Gunung Lokon ini dipimpin langsung Calon Wakil Gubernur Sulut, Steven Octavianus Kandouw didampingi Ketua Tim Pemenangan pasangan Olly-Steven dan Caroll-Wenny Wilayah Kota Tomohon, Syerly Adelyn Sompotan (SAS).
Steven OE Kandouw yang juga Ketua Bapilu DPD PDI-Perjuangan Sulut mengatakan, BASOKA Tomohon berasal dari kaum milenial yang memiliki semangat tinggi.
“Saya mendeklarasikan BASOKA Tomohon di Gunung Lokon, agar momentum ini menjadi inspirasi bagi kaum milenial, mendorong kaum milenial meraih cita-cita setinggi gunung Lokon. Selain itu, kaum milenial mengagumi ciptaan Tuhan yang luar biasa, keindahan alam yang diberikan Tuhan pada kita. Untuk itu, mari kita jaga ciptaan Tuhan, jaga alam dan jaga gunung Lokon ini,” ungkap Steven Kandouw.
Pada kesempatan itu, Mantan Ketua DPRD Sulut inipun menekankan betapa pentingnya Pendidikan Politik yang benar bagi kaum milenial.
“Belajarlah berpolitik partisipan, tidak ada bujuk rayu, tidak ada pemaksaan kehendak dan tidak dibayar-bayar. Kita harus mengetahui dampak dari pilihan politik yang kita berikan, khususnya bagi Tomohon kedepan. Semoga kegiatan hari ini memberikan inspirasi bagi kita semua,” terangnya. (*/ven)