MINUT, Komentar.co - Berkantor di Kantor Kecamatan Likupang Timur (Liktim) bukanlah wacana politik pemerintahan pasangan Bupati-Wakil Bupati Joune J E Ganda SE - Kevin William Lotulung, SH, MH (JG-KWL) dimulai.
Agenda ini juga bukan wacana semata namun sudah jauh-jauh hari masuk dalam program kerja JG-KWL jika nanti terpilih menjadi Bupati/Wakil Bupati Minut nanti.
"Kami sudah terpilih, dan kami mulai tugas ini dengan tujuan untuk dapat melihat langsung proses pelayanan, pembangunan dan agenda pemerintahan yang dilaksanakan di Kecamatan Likupang Timur,
serta mengetahui apakah yang dilaksanakan oleh jajaran Pemerintah Kecamatan maupun Pemdes, sudah sesuai dengan aturan dan target yang ditetapkan," jelas Bupati JG, Kamis (01/07/21).
Berkantor di kecamatan dan desa juga, lanjut Bupati, ia dan Wakil Bupati KWL dapat menyentuh langsung kinerja bawahannya dan dinamika seperti apa yang berorientasi si kalangan rakyatnta.
"Berkantor di kecamatan/desa membuat kami juga turut melihat secara dekat pelayanan Puskesmas, Kita akan berupaya menyerap dan membaca situasi langsung dari masyarakat lewat pemerintahan terlebih di Masa Pandemi Covid-19," timpal Ganda.
Lebih jauh dikatakan Bupati Minut, dengam berkantor di Kecamatan, Pemkab Minahasa Utara juga menandatangani Nota Kesepahaman antara 3 perguruan tinggi negeri, yakni Universitas Negeri Sunan Ampel Surabaya, IAIN Manado, dan IAKN Manado, untuk menjalin kerjasama dalam melaksanakan kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian pada masyarakat Minahasa Utara.
Kerjasama ini, menurut Jounr adalah wujud dari sinergitas pemerintah daerah bersama lembaga pendidikan tinggi dalam upaya mengembangkan sumber daya di Kabupaten Minahasa Utara.
kehadiran ketiga lembaga perguruan tinggi bisa menjadi instrumen penting. Terutama dalam hal menanam 3 nilai dasar dari revolusi mental yakni Integritas, Etos kerja, dan Gotong Royong. Dan kegiatan ini menerapkan Protokol Kesehatan anjuran Pemerintah terkait Covid-19 diberlakukan secara ketat. (Advertorial)
Kerjasama ini, menurut Jounr adalah wujud dari sinergitas pemerintah daerah bersama lembaga pendidikan tinggi dalam upaya mengembangkan sumber daya di Kabupaten Minahasa Utara.
"Hal ini sangat penting dalam upaya membangun sumber daya yang memiliki makna strategis bagi pembangunan daerah jangka panjang, untuk pemerintah daerah menggenjot pembangunan dan menggulirkan kerjasama," pungkas Bupati JG seraya menanmbahkan
kehadiran ketiga lembaga perguruan tinggi bisa menjadi instrumen penting. Terutama dalam hal menanam 3 nilai dasar dari revolusi mental yakni Integritas, Etos kerja, dan Gotong Royong. Dan kegiatan ini menerapkan Protokol Kesehatan anjuran Pemerintah terkait Covid-19 diberlakukan secara ketat. (Advertorial)