Notification

×

Iklan

CORSA! Dengan Kapal Cepat, Dandim 1310/Bitung Cs Bertolak ke Sangihe Melayat Serka Jerius Lahawia

Friday, March 25, 2022 | 19:56 WIB Last Updated 2022-03-30T17:57:35Z

NUSA UTARA, Komentar.co - Jiwa CORSA melekat erat dihati dan jiwa seorang prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) memang bukan hanya sebatas ucapan saja. Rasa kompatriot di jiwa seorang tentara terhadap sesamanya dibuktikan sendiri oleh Komandan Kodim (Dandim) 1310/Bitung, Letkol Arm Yoki Efriandi M.Han.

Apa pasal? Setelah mendapat informasi kalau salah satu anggota Kodim 1310/Bitung yang kesehariannya bertugas di Koramil 06 (Airmadidi sebagai Babinsa), maka usai menunaikan ibadah Sholat Jumat, Dandim ditemani Plh Wadanramil 1310-06/Arm Letda Inf Adri Malinti dan Babinsa Ramil 1310-06/Arm (Srd Rifai), bertolak ke Kabupaten Sangihe, melayat jenasah anggotanya Serka Jerius Lahawia.

Jumat 25 Maret 2022, pukul 16.47 Wita, dengan menumpang kapal cepat (KM Majestik Kawanua) Tim Dandim 1310/Bitung dipastikan tiba di Pelabuhan Nusantara Tahuna Kelurahan Batulewer Kecamatan Tahuna, Kabupaten Sangihe, pada pukul 16.29 Wita.

Setelah memesan hotel untuk tempat beristirahat, Tim Dandim keluarga Almarhum Serka Jerius lanjut ke rumah duka di Desa Bakalaeng Kecamatan Manganitu Sangihe.

Kedatangan Dandim 1310/Bitung Letkol Arm Yoki Efriandi ,M.Han bersama 2 Anggota untuk melayat Serka Jerius Lahawia. Anggota Kodim 1310/ Bitung, disambut haru keluarga dan anak-isteri Almarhim Serka Jerius Lahawia.

"Selaku orangtua dari Anggota Koramil Airmadidi, Almarhum Serka Jerius Lahawia, saya pribadi dan Keluarga Besar Kodim 1310/Bitung menyampaikan Turut Berduka Cita. Jajaran Kodim 1310/Bitung sangat kehilangan sosok prajurit terbaik ini. Semoga Almarhum diterima di sisi Tuhan YME," ucap Dandim, sembari menambahkan, kepada keluarga yang ditinggal, diharapkannuntuk ikhlas dan senantiasa tawakal.

"Semasa hidupnya, almarhum adalah prajurit yang tangguh dan konsisten dalam pekerjaan. Rekan-rekan dan almamater TNI saksi bahwa Serka Jerius adalah sosok prajurit yang baik dan setia pada NKRI,"  (Baker)



×
Berita Terbaru Update