Notification

×

Iklan

Dandim 1310/Bitung Hadiri Rapat Kerja TPPS Bersama Satgas Percepatan Penurunan Stunting

Tuesday, March 21, 2023 | 20:40 WIB Last Updated 2023-03-21T17:39:03Z


Minahasa Utara -
Komandan Kodim 1310/Bitung Letkol Arm Yoki Efriandi, M.Han, menghadiri kegiatan rapat kerja TPPS bersama Satgas Percepatan Penurunan Stunting Provinsi Sulawesi Utara. Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel The Sentra Manado, Jln Ir Soekarno, Desa Maumbi, Kecamatan Kalawat, Kabupaten Minahasa Utara, Selasa (21/03/2023).


Sambutan Ketua BKKBN Pusat dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG.(K) sekaligus membuka kegiatan, mengatakan, Puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas nikmat yang di berikan-Nya sehingga kita dapat berkumpul untuk melaksanakan rapat TPPS dan Satuan Tugas Percepatan Penurunan Stunting. Tentunya kegiatan ini mempunyai tujuan yaitu untuk mengevaluasi kinerja kita di tahun 2022 dalam upaya penurunan stunting, kemudian untuk mempersiapkan satgas dalam mengoptimalkan sinergitas dengan sumber daya yang ada dan selanjutnya dalam menghadapi musrenbang tentu dapat dimasukan dalam rencana untuk mengurangi Stunting.


"Terima kasih kepada segenap pemerintah provinsi dan daerah bersama dengan perangkatnya dan seluruh instansi yang sama-sama bahu-membahu dalam usaha penanganan stunting sehingga penderita stunting yang ada di provinsi Sulut dapat mengalami penurunan," pungkasnya.




Dalam kesempatan tersebut, Danrem 131/Santiago, Brigjen TNI Mukhlis, S.A.P., M.M., menyampaikan, Tentunya kendala yang kami alami dalam penanganan stunting adalah masalah birokrasi dan jujur, kami tidak punya anggaran untuk penanganan stunting tapi kami tetap berusaha untuk membantu pemerintah daerah.

"Kami dari TNI tidak ada dana, kami hanya bermodalkan semangat oleh karena itu kami mohon agar kita sama-sama bersatu padu dalam menangani stunting. Kami dari Kodam XIII/Mdk dan Korem 131/Stg siap mendukung dan membantu pemerintah dalam penanganan stunting dengan aksi nyata yang kita lakukan secara bersama-sama," tukas Danrem.


Sementara itu, sambutan Wakil Gubernur Sulut yang dibacakan oleh Plt. Kepala Bappeda Prov. Sulut, Elvira M. Katuuk, mengatakan, Saya menyampaikan apresiasai yang luar biasa kepada bapak, ibu yang sudah hadir dalam kegiatan ini. "Pemerintah prov. Sulut melalui bapak Gubernur dan Wakil Gubernur secara terus menerus memberi sumbangsih dalam memajukan Sulut melalui membantu anak- anak berkekurangan gizi dan ibu-ibu hamil agar terhindar dari kekurangan gizi atau stunting," ujarnya.



Dalam keterangannya usai kegiatan, Dandim 1310/Bitung Letkol Arm Yoki Efriandi, M.Han., menuturkan, Rapat kerja ini bertujuan sebagai evaluasi apa yang sudah dilakukan untuk mencegah stunting selama tahun 2022, sekaligus untuk meningkatkan kinerja dalam penanganan penurunan penderita stunting di tahun 2023.

"TNI merupakan bagian dari komponen bangsa yang salah satu tugasnya adalah membantu pemerintah di daerah, seperti halnya percepatan penurunan stunting agar dapat berjalan dengan lancar sesuai program pemerintah," tutur Dandim.


Ikut hadir, Sekretaris Utama BKKBN Pusat (Drs. Tavip Agus Rayanto, M.Si) secara virtual, Kepala perwakilan BKKBN Sulut (Ir. Tino Tandaju, M.Erg), Kakesdam XIII/Merdeka (Kol. Ckm. dr. Ponco Darmono, Sp.B), Kasi Ter Korem 131/Stg (Kol. Kav. Dani Hermawan), Asop Danlantamal VIII Manado (Kol. Laut (P) Dwi Yoga Pariyadi, M.Tr.Opsla), Kadispotdirga Lanud Samratulagi (Kol. Pas. Paulus Purwadi, S.Pd), Pabandya Bakti Kodam XIII/Mdk (Letkol Inf. Jenris), serta Para Kepala Daerah se-Provinsi Sulut. (Baker)

×
Berita Terbaru Update