Notification

×

Iklan

Polsek Kauditan dan Panji Yosua Kawal Sholat Jumat Jemaah Masjid Nurul Huda

Friday, December 1, 2023 | 19:18 WIB Last Updated 2023-12-04T04:23:18Z


MINUT, Komentar.co - Polres Minahasa Utara (Minut) melalui Polsek Kauditan terus m
emaksimalkan kegiatan sinergitas yang melayani masyarakat diwilayah dengan menggandeng Komunitas Panji Yosua dalam mengawal ibadah Sholat Jumat, Jumat 01 Desember 2023 di Masjid Nurul Huda, Desa Kauditan Dua, Kecamatan Kauditan.

Dipimpin langsung Kapolsek Kauditan Iptu Iwan Toani SH, beberapa personil Polsek Kauditan, tim relawan Komunitas Panji Yosua gereja GMIM Paulus Desa Kauditan Dua bersinergi mengawal rangkaian kegiatan sinergitas pengamanan ibadah sholat Jumat.

"Sejak turun-temurun, masyarakat kita hidup rukun dan damai terutama dalam hal toleransi. Nah, dengan bingkai pelayanan Polri dengan metode Kasih Presisi, kita saling melindungi baik dalam peribadatan maupun dalam kehidupan sehari-hari," ujar mantan Kapolsek Likupang ini.

Metode pengamanan ibadah Sholat Jumat di mesjid Nurul Huda, dengan berjaga di depan mesjid dalam memberikan ruang pada jamaah yang datang dan melaksanakan ibadah sholat jumat, sehingga  terciptanya kerukunan antar umat beragama.

Selain foto bersama sambil minum kopi yang disuguhkan warga setempat, tim Polsek Kauditan dan Panji Yosua, membahas rangkaian kegiatan Kasih Presisi untuk saling melindungi satu sama lain, selama-lamanya.

"Jika kita bersama-sama saling melindungi dan saling mengasihi, kehidupan ekonomi akan lancar, otomatis kita dapat mencapai tujuan hidup rukun dan damai sesuai Pancasila dan UUD 1945," tegas perwira berpangkat dua balok Sarjana Hukum itu.

Pelaksanaan  kegiatan sinergitas POLRI-Komunitas Panji Yosua, dalam bentuk pengamanan ibadah sholat jumat  dengan bingkai kasih presisi Polsek Kauditan Polres Minahasa Utara  berlangsung  baik.

Menurut Kapolsek, agenda partisipasi antara para pemeluk agama ini, akan terus berkesinambungan sehingga mampu mempreteli dan menfhalau paham radikalisme berkedok agama apapun di Negara Republik Indonesia ini.(Baker)




×
Berita Terbaru Update