Notification

×

Iklan

CEP Dinilai Caleg DPR RI Paling Konsisten dan Komitmen

Friday, January 19, 2024 | 03:30 WIB Last Updated 2024-01-20T04:36:06Z

CEP bersama Edwin Nelwan dan Cindy Wurangian

SULUT, Komentar.co - Seiring waktu berjalan, sejalan bertambahnya usia Pemilihan Umum (Pemilu) di Negara Republik Indonesia, maka rakyatpun semakin cerdas, karena sudah disekolahkan oleh pengalaman yang ada.

Karena berulang kali jadi korban janji para caleg (calon anggota legislatif) dimasa kampanyenya, dan sebaliknya setelah terpilih, alhasil janji tinggalah janji, maka masyarakatpun mulai selektif dalam menentukan pilihannya.

Tak terkecuali di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Hal serupa, tetap saja ada dan terjadi, manakala seorang caleg dengan mulut manis mengumbar janji seolah membodohi rakyat, setelah itu habis manis sepah dibuang, maka rakyatpun sadar, pilih yang dikenal, terutama pilih yang konsisten, pilih yang komitmen.

Lantas, untuk para calon legislatif khususnya Caleg DPR RI, siap saja figur yang mampu memenuhi kriteria rakyat tersebut?

Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Utara (Sulut) Christiany Eugenia Paruntu SE atau akrab disapa CEP salah satunya yang pada pesta demokrasi kali ini siap bertarung menuju 'Gerbang Senayan'.

Perempuan berwajah cantik yang dikenal ramah dan sederhana ini belakangan dikabarkan bakal mulus meleggang dipanggung politik nasional.

Survei sejumlah media ternama di Sulut, Srikandi asal Minahasa Selatan (Minsel) ini konsisten untuk meraih kursi di DPR RI dari Partai Golkar daerah pemilihan (dapil) Sulawesi Utara di Pileg 14 Februasi 2024 mendatang.

Kenapa, karena CEP adalah sosok wanita yang matang dalam memimpin sebagai Bupati Kabupaten Minahasa Selatan selama dua periode.

Bukan itu saja, CEP yang berdarah Tonsea (Minahasa Utara dan Amurang (Minahasa Selatan) ini, ternyata sangat merespon setiap keluhan masyarakat yang masuk ketelinganya.

Figur Tetty Paruntu (CEP), ternyata mampu menyerupai Almarhum Kuji Moha (legenda Partai Golkar di Bilang Mongondow Raya), Tetty (CEP) juga mampu merangkul dan menghormati para pendahulu Partai Golkar seperti Jimmy Rimba Rogi (mantan Walikota Manado) dan Marlina Moha Siahaan mantan Bupati Bolmong.

Orasi dan amanat CEP supaya Partai Golkar tetap "Melayani Rakyat" membuat masyarakat Bumi Nyiur Melambai (Sulut) jatuh cinta pada wanita karier yang sempat nyaris menjadi menteri beberapa tahun silam ini.

Menariknya, Tetty Paruntu, ketika diwawancarai media ini, menampik halus pertanyaan yang mengangkat dirinya.

"Ah, saya sama saja dengan saudara yang lain, yang masih punya keterbatasan bahkan kekurangan, tutur sicantik yang doyan menonton kegiatan upacara adat Minahasa ini.

Menurut puteri sulung mantan akademisi senior Prof Yoppi Paruntu ini, kekuatan Partai Golkar, bukan berasal dari eksistensi dirinya seorang, namun karena kebersamaan.

"Golkar pernah memimpin dan melayani NKRI Tercinta ini  cukup lama, dan hasilnya, kita hidup aman, damai dan tenteram. Kekuatan Partai Golkar, bukan ada pada individu, tapi ada dihati dan jiwa Rakyat Indonesia yang memotivasi kami supaya lebih konsisten menjadi Wakil Rakyat," ujar CEP.

Terkait hasil survei yang menobatkan Tetty adalah Caleg DPR RI paling Konsisten dan Komitmen, Tetty malah mengucapkan terima kasih, dan minta dukungan saja.

"Sekali lagi, saya hanya Tetty Paruntu yang anda kenal luar dan dalam. Kalau ada kekurangan saya, saya mohon maaf karena saya masih manusia biasa. Dan jika saya masih disayang rakyat dan dipilih ke DPR RI, saya pasti berbuat semua yang terbaik untuk Sulut, sesuai tupoksi dan kemampuan saya," tandas wanita yang memiliki senyum manis itu.(Baker)






×
Berita Terbaru Update