Notification

×

Iklan

Partai Golkar Pastikan Raih 5 Kursi DPRD Minut

Wednesday, February 21, 2024 | 01:42 WIB Last Updated 2024-02-21T07:02:20Z

Edwin Nelwan

MINUT, Komentar.co - Kendati masih dalam tahapan pleno tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), namun raihan suara calon legislatif (caleg) Partai Golongan Karya (PG) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) diprediksi terdapat 5 (lima) calon anggota legislatif yang bakal duduk digedung Tumetenden di periode 2024-2029.

Dari data dokumen C1 internal PG di hasil Pemilu 2024 partai berlambang pohon beringin ini sudah dapat mengklaim kalau ada wakil 5 anggota legislatif yang bakal memiliki kursi di DPRD Minut.

Ketua DPD I PG Minut, Edwin Nelwan, tak menampik hal ini. kata dia, sesuai data C1 Partai Golkar didapil 1 Minahasa Utara daerah pemilihan Airmadidi-Kalawat, PG berhasil mempertahankan 2 Kursi dengan total suara 6677.

"itu kan sudah kami prediksi, dengan begitu Dapil 1 Kecamatan (Airmadidi-Kalawat), kita bisa dapat kursi kedua dan kursi kedelapan," ungkap Incumbant Dapil 2 asal Tatelu ini.

Lanjut Nelwan, selain itu, PG Minut juga berhasil mempertahankan masing-masing satu kursi didapil 2 dan 4, PG berhasil merebut satu kursi di dapil 3 yang sebelumnya tidak ada.

“Sesuai data yang berhasil dikumpulkan oleh Partai Golkar yang sudah masuk 100%, untuk dapil 1 Airmadidi-Kalawat Puji Tuhan bisa mempertahankan dua kursi dan berhasil mendapatkan satu kursi didapil 3. Penyampaian kami bukan mendahului KPU,” tegas politisi tegas namun santun ini, pengagum Capres Prabowo Subianto ini, Selasa (20/02/24).

Dengan meraih total 5 kursi di DPRD Minut, timpal Edwin, ini membuktikan kepercayaan masyarakat kepada Partai Golkar semakin kuat sehingga bisa mempertahankan jumlah kursi, bahkan bisa menambah 1 kursi dari periode sebelumnya.

Keberhasilan tersebut tambahnya, tak lepas dari suport penuh ketua DPD l PG Sulut Christiany Eugenia Paruntu (CEP).

“Ini prestasi besar berkat kerja keras seluruh kader dan caleg sehingga bisa menambah 1 kursi, juga suport penuh dari ketua DPD l PG Sulut Ibu Christiany Eugenia Paruntu sangat memotifasi sehingga berhasil menambah 1 kursi.”urainya.

Nelwan juga menambahkan, hingga saat ini Partai Golkar Minahasa Utara masih terus mengawal proses pleno ditingkat PPK dan nantinya ke tingkat KPU.

"Kita semua harus percaya dengan tupoksi KPU. Namun mengawal dan penjaga prosesi tahapan adalah hak dan kewajiban semua parpol. Atas nama Partai Golkar, kami ucapkan terima kasih kepada masyarakat Minut yang masih mempercayai kami," tandasnya. (Baker)




×
Berita Terbaru Update