Sertijab dilingkup Polres Minut. |
MINUT, Komentar.co - Kapolres AKBP Dandung Putut Wibowo SIK,SH,MH memimpinnacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) antara Kasat Reskrim dan Kapolsek Dimembe yang digelar di Aula Mapolres Minut, Jumat (16/3/2024).
Diawali dengan pengambilan sumpah janji dari mantan Kapolsek Dimembe, Iptu Andy Ilham Ferdian Martadinata S. Tr.K, SIK, menjadi Kasat Reskrim menggantikan Iptu Dwirianto Tandirerung S.Tr.K. yang mendapat promosi jabatan sebagai Kasat Reskrim Polres Minahasa.
Sementara untuk Jabatan Kapolsek Dimembe yang ditinggal Iptu Andy Ilham, kini digantikan Iptu Paul N Maratade S.Sos, yang sebelumnya adalah Kapolsek di Pinogaluman Kabupaten Bolmut, Sulut.
"Pengambilan sumpah dan Sertijab ini berdasarkan SK Nomor/KEP/158/III/2024/Tanggal 7 Maret 2024, Kepolisian Resor (Polres) Minahasa Utara (Minut)," sebut Kapolres Dandung.
Dalam penyampaiannya Kapolres menuturkan, kalau Kasat Reskrim lama dimutasikan ke wilayah lain, dan tetap di posisi yang sama yakni sebagai Kasat Reskrim.
"Sore ini kita melakukan serah terima jabatan Kasat Reskrim yang baru dan yang lama, dimana Kasat Reskrim yang lama dimutasikan menjadi Kasat Reskrim juga tetapi di posisi wilayah yang berbeda, sementara Kasat Reskrim yang baru posisinya masih tetap sama yaitu dari Kapolsek Dimembe sekarang menjadi Kasat Reskrim Polres Minahasa Utara," beber mantan Kapolres Talaud ini.
Lanjut Kapolres Dandung, didalam tugas dan tanggung jawab, tentu yang pergi akan meninggalkan kesan baik dan yang datang membawa harapan yang luar biasa.
"Khusus kepada yang lama, pesan saya tetap pancarkanlah moto Kasih Presisi, manjadi anak Tuhan dan terang yang bercahaya. Kepada yang baru pesan saya, laksanakan tugas secara maksimal dan jalankan moto ini juga, minimal buah dari Kasih Presisi dapat dinyatakan, yaitu buah kebersamaan, iman dan kepekaan terhadap situasional yang ada diwilayahnya," ujarnya.
Sementara, Kasat Reskrim yang baru Iptu Andy Ilham Ferdian Martadinata S.Tr.K, SIK mengatakan, melihat fenomena saat menjabat Kapolsek Dimembe, yang menjadi target kedepannya adalah menekan angka kriminalitas dengan menggerakkan seluruh personilnya terkait premanisme.
"Target kedepan, saya akan menggerakkan seluruh personil guna menekan angka kriminal dan juga premanisme," sebut Kasat.
Setelah foto bersama, kegiatan Sertijab pejabat Polres Minut berakhir dengan berbagai kenangan terutama saat-saat masih dipimpin Kasat yang lama, Iptu Dwi yang dikenal sebagai pendiri Tim Resmob White Lion. (Baker)