Notification

×

Iklan

Gubernur Yulius Selvanus Enjoy Makan Bersama Kepala Daerah se-Sulut di Retreat, Teriak Sulawesi Utara Tangguh

Tuesday, February 25, 2025 | 05:01 WIB Last Updated 2025-02-24T21:13:13Z
Tampak Gubernur Sulut Yulius Selvanus bersama para kepala daerah se-Sulawesi Utara makan bersama diselah kegiatan retreat Akmil Magelang.


MAGELANG, Komentar.co -
Viral video singkat 15 kepala daerah dari Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) makan bersama di sela-sela kegiatan hari ke 4 Retret di Akademi Militer Magelang, Senin (24/02/2025).

Pada perjamuan ini tampak Gubernur Sulut Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus enjoy makan bersama seluruh kepala daerah asal Sulut.

Dengan mengenakan pakaian yang sama kemeja putih tangan panjang dan celana panjang hitam, Gubernur Yulius serta bupati dan walikota enjoy dengan melampar senyum bersama.

Para kapala tersebut diantaranya; Bupati Minahasa Utara Joune Ganda, Bupati Minahasa Robby Dondokambey, Bupati Minahasa Tenggara Ronald Kandoli, Walikota Bitung Hengky Honandar, Walikota Tomohon Caroll Senduk dan Bupati Minahasa Selatan Frangky Wongkar, Walikota Kota Manado Andrei Angouw, Walikota Kotamobagu Wenny Gaib, Bupati  Bolaang Mongondouw Yusra Alhabsy dan Bupati Bolaang Mongondouw Utara Sirajudin Lasena.

Di akhir video viral itu pun top eksekutif Sulut ini pun kompak bersama para bupati dan walikota berteriak "Sulawesi Utara Tangguh".

Kekompakan ini pun menunjukkan komitmen dan kekompakan para pemimpin di Bumi Nyiur Malambai untuk bersama-sama mensejahterakan rakyat.

Hal ini pun sebelumnya telah ditegaskan Gubernur Yulius saat diwawancarai media nasional baru-baru ini.

"Visi misi sama, dari bapak presiden sampai kabupaten kota bersinergi satu komando," ungkap sosok orang nomor satu di Bumi Nyiur Melambai ini. (*/ven)


×
Berita Terbaru Update